Kamis, 17 September 2020, BKKBN Jawa Timur datang berkunjung ke Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember (FKM Unej). Kunjungan tersebut sebagai tindak lanjut dari kemitraan yang telah dijalin selama beberapa tahun terakhir khususnya dalam hal penelitian bersama. Selain penelitian, BKKBN Jawa Timur juga memberikan bantuan kepada mahasiswa yang sedang melaksanakan tugas akhir dengan topik-topik Beluarga Berencana (KB), Kesehatan Ibu dan ANak (KIA) serta topik-topik tentang Kependudukan. Seperti yang disampaikan oleh Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo bahwa kerjasama dari berbagai elemen penting untuk dilakukan guna mencari sinergi kebijakan kependudukan dan pertahanan keamanan.[1]
Dalam kunjungan ini BKKBN Jawa Timur dan FKM Unej membahas tentang berbagai kerjasama yang telah dilakukan dan yang akan dilakukan kedepannya. Selain itu, pemberharuan Memorandum of Understanding (MoU) juga akan dilakukan dengan isi yang lebih berfokus pada hal-hal yang dapat dilakukan bersama berdasarkan program-program BKKBN Jawa Timur dan kepakaran dosen FKM Unej.
BKKBN Jawa Timur telah lama menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga-lembaga akademik dan non-akademik. Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas program kerja kedua belah pihak baik dalam hal penelitian hingga evaluasi dan rekomendasi program. Salah satu lembaga akademik yang telah bermitra dengan BKKBN Jawa Timur ialah Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember (FKM Unej). FKM Unej memiliki beberapa peminatan keilmuan yang sejalan dengan program-program BKKBN. Peminatan-peminatan keilmuan tersebut ialah:
- Administrasi Kebijakan Kesehatan
Biostatistika Kependudukan
Epidemiologi
Gizi Masyarakat
Kesehatan dan Keselamatan Kerja
Kesehatan Lingkungan
Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku
Sumber dan link terkait:
[1] https://www.bkkbn.go.id/detailpost/simpul-sinergi-kebijakan-kependudukan-dan-ketahanan-nasional
http://surabayapagi.com/read/tingkatkan-kerjasama-bkkbn-jatim-kunjungi-fkm-unej
https://surabaya.tribunnews.com/2020/09/17/sukseskan-program-bangga-kencana-bkkbn-jatim-terus-tingkatkan-kerja-sama-dengan-fkm-unej
https://harianmerdekapost.com/bkkbn-jatim-kunjungi-fkm-universitas-jember-tingkatkan-kerjasama-dalam-bermitra/