Komitmen Sivitas Akademika Universitas Jember terhadap pembentukan Program Studi Kesehatan Masyarakat telah lama diusahakan. Pada tanggal 19 September 2001 Rektor Universitas Jember mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 602/J.25/PP.9/2001 tentang Pembentukan/Pengangkatan Kelompok Kerja (POKJA) pendirian Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Jember. Tim inilah yang mempersiapkan segala sesuatunya yang berkaitan dengan proposal Rencana Pendirian Program Studi Kesehatan Masyarakat tersebut. Hasilnya pada 2 Agustus 2002 telah terbit surat ijin dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Depdiknas RI Nomor : 1592 / D/ T / 2002 yang mengijinkan Universitas Jember untuk mendirikan Program Studi Kesehatan Masyarakat jenjang Program Sarjana (S-1).

Bersyukur atas berdirinya Program Studi Kesehatan Masyarakat, segenap civitas akademika FKM Universitas Jember menyelenggarakan tasyakuran sederhana dalam bentuk pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Dekan FKM Universitas Jember periode 2016-2020. Tumpeng selanjutnya diberikan kepada Ketua Tim Pokja sekaligus Kaprodi pertama PS Ilmu Kesehatan Masyarakat Universitas Jember: Prof. Dr. Murdyanto Purbangkoro, SE., SU. Acara ini dihadiri pula para anggota Pokja pendirian PS Ilmu Kesehatan Masyarakat, seperti: Drs. Husni Abdul Gani, MS., Dr. Drs. Thohirun, MS., MA.,Dr. Drs. Hadi Prayitno, M. Kes., serta Ibu Sri Utami, S.KM., M.M.

Kegiatan tasyakuran berdirinya FKM Universitas Jember ini dilaksanakan di Ruang Kuliah I FKM Universitas Jember dilaksanakan pada tanggal 3 September 2016 yang dikemas dalam bentuk “Forum Ilmiah dan Temu Alumni”. Turut meramaikan acara ini penampilan tari “Lujeng Teleng Kencono”. Tarian ini merupakan kreasi tiga mahasiswa FKM Universitas Jember di bawah bimbingan ibu Mury Ririanti, S.KM., M.Kes dari Bagian Promosi Kesehatan dan Ilmu Prilaku.Tari ini terinspirasi dari para pekerja tambang pasir dan batu yang banyak ditemui di wilayah di Kabupatan Jember, khususnya Kecamatan Ambulu dan Wuluhan. Tari  “Lujeng Teleng Kencono” bercerita tentang para pekerja tambang yang bekerja dengan mengabaikan kesehatan dan keselamatan kerjanya, namun berkat upaya promosi kesehatan oleh tenaga (sarjana) kesehatan masyarakat, para pekerja mulai peduli dengan keselamatannya dan bekerja sesuai panduan keselamatan kerja.

Paparan mengenai PERSAKMI dan IAKMI cabang Jember disampaikan oleh Ketua Umum mengingat acara ini juga dihadiri oleh alumni FKM UNEJ. Yang kemudian dilanjutkan dengan kuliah umum yang disampaikan oleh Febi Dwirahmadi, S.KM., M.Sc.PH., Ph.D dari School of Environment Griffith University, Brisbane. Mantan Ketua BEM UI yang berkarya sebagai dosen di  Australia ini mengangkat tema “Peran Sarjana Kesehatan Masyarakat dalam Agenda Kesehatan Global”. Selain membahas tentang peranan S.KM dalam penanganan problem kesehatan dalam perspektif global, pembicara juga berbagi tips pada para mahasiswa dan alumni untuk mendapatkan beasiswa studi lanjut di luar negeri. Bahkan pembicara bersedia menjadi pintu awal untuk terjalinnya kerjasama antara Griffith University dengan Universitas Jember, khususnya FKM, yang melibatkan kegiatan bagi tenaga pengajar, mahasiswa dan staf. (ag)

Download: Materi Kuliah Umum Febi Dwirahmadi