PurnamaOnline

Media publikasi online Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Jember

FKM Universitas Jember

Berkualitas, Profesional Berbasis Agro-Coastal Community, Berwawasan Lingkungan

,

Buku Pedoman Akademik FKM Universitas Jember Tahun Ajaran 2021/2022

Posted by

Penerbitan buku Pedoman Akademik di Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Jember merupakan salah satu upaya untuk memberikan informasi lengkap tentang FKM UNEJ kepada sivitas akademika khususnya dan masyarakat pada umumnya. Hal tersebut dianggap penting agar sivitas akademika memiliki acuan yang jelas dalam melaksanakan Tri Dharma perguruan tinggi, khususnya di bidang pendidikan dan pengajaran; dan agar masyarakat, terutama stakeholders FKM UNEJ, memiliki gambaran yang jelas dalam memahami seluk- beluk FKM UNEJ. Pelaksanaan Tri Dharma perguruan tinggi yang meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat memerlukan peran serta sivitas akademika. Implementasi peran serta tersebut perlu didasarkan pada paradigma baru sistem pendidikan tinggi yang meliputi kualitas, professional berbasis agro-coastal community yang berwawasan lingkungan. Ketersediaan informasi sangat menentukan kualitas peran serta sivitas akademika dalam proses penyelenggaraan sistem pendidikan tinggi. Oleh karena itu, buku pedoman ini wajib dibaca oleh sivitas akademika dan seluruh warga FKM UNEJ serta diketahui oleh masyarakat, terutama stakeholders UNEJ.

Unduh BUKU PEDOMAN AKADEMIK TA 2021-2022