Rabu, 7 November 2018 kemarin FKM UNEJ menyelenggarakan Forum Ilmiah dengan tema Kajian Strategis Kesehatan Masyarakat Global “One Health” yang bertempat di Aula FKM UNEJ. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa tentang bagaimana globalisasimemberikan dampak kepada kesehatan masyarakat. Lebih khusus lagi, diharapkan mahasiswa dapat turut berperan sesuai dengan keprofesian kesehatan masyarakat yakni mempromosikan kesehatan dalam arti memampukan masyarakat agar bisa mengontrol determinan kesehatan masyarakat sehingga masyarakat bisa sehat. Seluruh peserta forum ilmiah ini adalah mahasiswa FKM UNEJ dan juga beberapa dosen FKM UNEJ.
Forum Ilmiah ini mengundang Febi Dwirahmadi, BSc.PH, MSc.PH, Ph.D (Lecturer of School of Medicine, Brisbane, Australia) sebagai narasumber. Kepada seluruh peserta beliau mengingatkan bahwa isu Global Health menjadi ancaman serius untuk indonesia, oleh karena itu peran Public Health sangat dibutuhkan untuk mengatasi ancaman Global Health di era ini. Peran kesehatan masyarakat yaitu dengan melakukan advokasi, analisis kebijakan dan promosi kesehatan sangatlah membantu untuk mengatasi Global Health Risk. Tidak hanya itu, yang terpenting adalah kerjasama lintas sektoral dari pemerintah pusat, pemerintah daerah hingga swasta untuk benar-benar memperhatikan ancaman Global Helalth. ”Menurut WHO ada 3 hal yang mempengaruhi adanya Global Helalth Risk yaitu perubahan Iklim yang tidak menentu, polusi udara dibeberapa daerah di Indonesia sudah melebihi ambang batas dari WHO, Drug Resistance penggunaan antibiotik digunakan bukan untuk medis, belum lagi masalah lain seperti, SARS, ZIKA, dan EBOLA.” ujarnya.
Febi Dwirahmadi
“tugas kita berat, kita harus dapat memberikanperan pada masyarakat agar mereka memiliki kesadaran dan kemauan untuk dapatmenjaga kesehatannya sendiri”
Forum ilmiah tersebut diselenggarakan menjelang peringatan Hari Kesehatan Nasional yang ke 54. Diakhir forum ilmiah, ada pesan kunci yang disampaikan pemateri untuk mengatasi Global Health diantaranya harus belajar dari beberapa masalah yang telah terjadi kemudian diambil pelajaran agar tidak terjadi permasalahan yang sama,semua pihak harus bekerja sama dalam hal ini untuk mengatasi Global Helath, harus memiliki strategi penanganan darurat yang baik, tanamkan kebaikan sejakdini yaitu mulailah dari keluarga. (Muhamad Ahid, Tim Mahasiswa Berkarya)